Jumat, 16 Maret 2012

Biarkanlah hujan datang membasahi bumi dan biarkanlah ia menyemaikan diri


Biarkanlah hujan datang membasahi bumi dan biarkanlah ia menyemaikan diri
Biarkanlah ia menetes sesuka hati dan biarkanlah ia berlalu melintasi bumi
Biarkanlah Ia menari-nari mencukil keheningan sang tandus dan biarkanlah ia berdebam mesra
Biarkanlah ia membangunkan tunas baru mewarnai tanah lapang dengan rerumputan hijau
Dan relakanlah ia pergi mengalir mengisi tandusnya bumi sekehendak hati

Ditepi sang surya yang tak terlihat diatas cakrawala bumi
Aku akan tetap berdiri disini, melihat gema sang alam kala menyapa mesra
Rasakanlah kesejukan yang ia beri,,,hembusan angin ini memberikan arti damai bagi Sang Hati
Gemercik suaranya selalu datang menyertai, bernyanyi dan mengikhlaskan hati dalam sujud ilahi
Menampih segala rasa, iri dan dengki yang mencukil kedamaian diri
Rasakalanlah... Aku akan menemani hujan hingga ia memberi pelangi keindahan diatas atap kehidupan
Sungguh indah nan-menawan dan Aku akan tetap bergeming ditempat ini hingga ia benar-benar menampakkan diri
Ku tak ingin bergemuruh bersama gelegar petir yang datang dengan keangkuhan
Sungguh, Aku tak ingin semuanya berlalu dalam deras yang menggelayuti segala rasa
Biarkanlah jiwaku berdiri melihat keindahan gemercik hujan penuh kesederhanaan
Aku akan tetap setia berdiri ditempat ini menanti pelangi indah itu, yakinku itulah karunia Illahi
Walau pelangi indah itu berada ditempat jauh diufuk semesta
Aku akan bersenandung menikmati indahnya dengan lembutnya ikhlas syukurku
Ikhlaslah wahai jiwaku melihat warna warni pelangi
Ikhlaslah melihat ukiran Sang Kasih
Ikhlaslah melepas ego yang mecibir damai

Sungguh, aku akan tersenyum kala pelangi tersenyum simpul menampak ceria
Ku tak berharap menggenggam pelangi yang indah itu dan mengotori warnanya
Ku tak berharap merengkuh dan memiliki sendiri keindahan yang dinantikan oleh setiap insan
Cukuplah jiwaku berdiri menatap indahnya pelangi mewarnai langit-langit bumi.
Cukuplah syukur ini menemani hingga Tuhan datang menyemaikan warna indah didalam hati... keep spirit for our life better
Salam Satu Jiwa. Salam sehat Jiwa untuk menggapai hidup bahagaia
Mustafid Amna Umary dalam rangkaian tarian mesra sang hujan, bergeming bermuara indah penantian kala hujan berkesudahan, menanti pelangi indah diawal kehidupan


1 komentar: